4 Fakta Virus Ransomware WannaCry Yang Wajib Diketahui
Lebih sederhana lagi, ransomware memiliki kemampuan untuk mengunci file komputer para korbannya. Jika korban ingin membuka kembali file yang sudah terinfeksi malware ini, maka harus ditebus dengan uang.
Hingga sekarang belum diketahui siapa yang menyebarkan virus ini. Terlepas dari semua itu, alangkah baiknya kita sedikit mengetahui tentang virus mematikan ini. Simak fakta-fakta mengejutkan ransomware WannaCry berikut ini, seperti dikutip Wow Menariknya dari blog Kaspersky.
1. Dibuat pertama kali pada tahun 1980an
Ransomware dibuat pertama kali oleh Joseph Popp. Dia adalah orang yang menciptakan “AIDS” Trojan (Aka PC Cyborg) pada tahun 1989. Dengan alasan perangkat lunak sudah kadaluarsa, Popp menginfeksi komputer-komputer dengan virus ransomware untuk mengunci file dan mengharuskan para korban untuk membayar uang sejumlah $189 kepada PC Cyborg Corporation.
2. Menginfeksi beberapa platform
Pada tahun 2000, virus ransomware begitu ditakuti. Sebagian besar korbannya adalah pengguna PC berbasis Windows. Tapi seiring berjalannya waktu hingga sekarang, ransomware dapat menginfeksi Mac OS X, iOS, dan juga Android.
3. Ditebus bisa percuma saja
Meski korban sudah membayar, tidak ada jaminan korban bisa kembali mendapat akses kembali file mereka yang terenkripsi. Salah satu cara terbaik untuk mengatasi virus ini adalah dengan tindakan pencegahan, seperti memback-up semua data.
4. Menginfeksi seperti malware lainnya
Ransomware dapat menginfeksi para korbannya melalui spam atau berfungsi sebagai wrom komputer. Misalnya saja Anda disuruh mendownload sesuatu yang ternyata di dalamnya disematkan virus ini. Jadi Anda jangan langsung percaya atau mengklik sesuatu yang kurang meyakinkan di internet.