Technology and Tips

Hal Sederhana Hindari Kulit Kering

Kulit merupakan organ terbesar yang memiliki peranan penting pada tubuh karena merupakan lapisan terluar tubuh yang berfungsi melindungi otot, jaringan, tulang, dan organ.

Kulit terdiri atas beberapa lapisan, yakni hipodermis, dermis, dan epidermis. Hipodermis adalah bagian yang terdalam, tersusun dari lemak dan jaringan ikat. Dermis ialah lapisan tengah yang mengandung folikel, kelenjar minyak, kelenjar keringat, saraf, dan pembuluh darah. Sedangkan epidermis adalah lapisan terluar yang mengandung sel melanosit, yaitu sel penghasil pigmen yang menentukan warna kulit.

Regenerasi kulit terjadi setiap 28 hari. Kulit pada umumnya dapat dibedakan menjadi beberapa jenis, yaitu kulit normal, berminyak, kering, dan sensitif. Sebagian orang juga memiliki ragam jenis kulit pada bagian tubuh yang berbeda.

“Kulit yang kering dapat berujung menjadi kulit yang sensitif, juga memiliki risiko penuaan dini,” kata dokter spesialis kulit dan kelamin, Melyawati Hermawan, Kamis, 26 Mei 2016.

Dalam acara Cegah Kulit Dehidrasi Selama Puasa yang diselenggarakan Vaseline di Thamrin, Jakarta Pusat, Melyawati menjelaskan tip merawat kulit yang benar agar tidak kering dan dehidrasi.

Hindari suhu panas
Paparan sinar matahari dapat mempercepat penguapan air di kulit. Hal tersebut dapat mengakibatkan kulit kering.

Hindari air panas
Kulit yang terkena air panas akan mudah kehilangan kelembapan alaminya. Pakailah pelembap kulit sehabis mandi untuk menjaga kelembapan kulit.

Makan makanan bergizi
Orang dengan gizi baik dapat dilihat dari kondisi kulitnya. Dengan makan makanan yang mengandung vitamin dan mineral, kulit terjaga kesehatannya dari dalam.

Minum cukup air
Dengan mengkonsumsi air secara tepat, tidak kekurangan atau berlebih, dapat menghindarkan kulit dari dehidrasi.

Gaya hidup sehat
Dengan mengkonsumsi makanan sehat, olahraga teratur, tidur teratur, dan mengurangi stres, dapat menghindarkan kita dari penuaan dini pada kulit.

Source : tempo.co
Link Gambar : www.tabloidbintang.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button
.