Hitungan agar Katering Pesta Pernikahan Tak Mubazir
Salah satu pos pengeluaran terbesar dalam pesta pernikahan adalah anggaran katering makanan.
Para calon pengantin harus pintar memperkirakan jumlah tamu dan ketersediaan makanan bagi para tamu, jika tak ingin anggaran resepsi membengkan dan membuat Anda sakit kepala.
Salah perhitungan, makanan dapat menjadi mubazir dan pengeluaran membengkak. Kekurangan dalam menghitung katering juga membuat pesta pernikahan meniggalkan kesan yang buruk.
Untuk menghindari salah hitung katering pesta pernikahan, maka calon pengantin harus berkonsultasi dengan pihak jasa katering yang tentu lebih berpengalaman.
Elli Huandra, Assitant Director of Catering Sales dari The Ritz Carlton Jakarta Pacific Place ditemui di acara jumpa pers Weddingku Premium Exhibition 2016 mengatakan bahwa calon pengantin saat ini cenderung lebih memilih varian pondok makanan yang beragam ketimbang makanan prasmanan.
Jadi, tak heran banyak yang memesan porsi makanan 50 persen pondokan dan 50 persen prasmanan.
Meski begitu, Elli membocorkan rahasia perhitungan agar katering menjadi tak mubazir.
“Perhitungannya lima banding satu. Lima prasmanan dibanding satu pondokan,” ujar Elli.
Sebab, Elli berujar tamu yang menyantap makanan pondokan pasti akan menyantap makanan prasmanan pula, maka dari itu jumlah prasmanan tetap harus lebih banyak daripada pondokan.
Source : Kompas Female