Technology and Tips

Huawei Terjun ke Bisnis Notebook Hybrid

Sukses mengarap smartphone, Huawei ingin melebarkan sayapnya ke pasar komputer. Vendor asal China ini dikabarkan siap meluncurkan perangkat notebook dalam waktu dekat.

Notebook yang dibuat Huawei bersifat hybrid. Artinya, dapat digunakan layaknya notebook pada umumnya. Atau bisa juga dilepas dari keyboard sehingga dapat dijadikan sebuah tablet.

Huawei turut melengkapi perangkat notebook hybridnya itu dengan pena stylus. Tidak diketahui bagaimana kemampuannya, tapi adanya stylus tersebut pastilah membantu pengguna ketika menggunakan perangkat ini sebagai tablet.

Turut dilaporkan perangkat tersebut akan mengusung dua sistem operasi sekaligus. Huawei akan menggabungkan Windows 10 dan Android OS dengan EMUI.

Seperti dilansir Gizmochina, Senin (18/1/2016), notebook ini akan memulai debutnya bulan depan. Huawei akan memperkenalkan secara resmi di ajang Mobile World Congress di Barcelona.

Source : Detik.inet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button
.