Entertainment

Menggali Memori Lewat Gambar Lebih Baik daripada Tulisan

Tak semua orang memiliki memori yang baik akan segala sesuatu. Banyak hal-hal yang sebenarnya penuh kenangan pun bisa terlupakan. Banyak yang menggunakan lagu sebagai alat pengingat. Tapi para ahli memiliki cara lain untuk menggali memori itu, yakni dengan menggambar!

Hasil penelitian menunjukkan menggambar apa yang ingin kita ingat dua kali lebih efektif untuk menggali memori tersebut dibanding menuliskannya. Teknik ini lebih lengkap dalam hal menelusuri jejak memori dengan mengintegrasi informasi dari sisi visual, motorik, dan semantik.

“Kami sudah melakukan uji coba lewat berbagai strategi, tapi menggambar selalu menjadi yang teratas,” kata Jeffrey Wammes, PhD dari Departemen Psikologi Universitas Waterloo, Amerika Serikat.

Menurut para peneliti itu, proses menggambarkan kata-kata yang sulit diucapkan bisa mencakup setidaknya empat komponen dalam ingatan: elaborasi, gambar visual, aksi motorik, dan representasi lewat gambar.

“Para peserta tes sering mengingat sesuatu lewat gambar dua kali lebih baik daripada lewat tulisan. Kami menyebutnya ‘efek menggambar’ untuk melukiskan manfaat dari menggambarkan kata-kata yang ingin diucapkan daripada menuliskannya,” tutur Wammes, seperti dilansir Dailymail.

Menggambar juga terbukti lebih jitu dalam hal menggambarkan ciri-ciri fisik dibanding menuliskannya, walaupun mereka hanya menggambar selama empat detik. Sebagai contoh paling gampang, para peneliti meminta para siswa yang dites menggambarkan ciri balon atau buah pir.

Hanya dalam hitungan detik, mereka sudah bisa melukiskannya lewat gambar, tapi sulit melakukannya lewat gambaran verbal atau tulisan. Mau mencoba?

Source : tempo.co

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button
.