Lifestyle

Pekerjaan Tanpa Gelar Ini Tawarkan Gaji Tinggi

Banyak yang berpikir bahwa kunci berhasil dalam karier adalah gelar. Padahal, spesialisasi lebih penting. Semakin khusus kemampuanmu, kamu akan semakin dipertimbangkan di dalam industri.

Fokus pada satu atau beberapa hal yang menjadi keunggulan utamamu, maka kamu akan menjadi ahli di bidang tersebut. Gelar tinggi mungkin dapat membuka banyak kesempatan.

Namun, bila kamu tidak memiliki kesempatan mengenyam pendidikan lebih tinggi sekalipun, kesempatanmu untuk hidup lebih layak tidak langsung tertutup. Monster PayRight dan PayFactors mengumpulkan 2.000 data pekerja di Amerika.

Hasilnya, gelar sarjana kadang berbanding terbalik dengan penghasilan besar. Dikutip CNBC, berikut lima besar pekerjaan bergaji besar tanpa perlu gelar pendidikan tinggi.

Teknisi

Teknisi komputer, peralatan berat atau ahli elektronik, adalah beberapa contohnya. Mereka tidak perlu memiliki kemampuan kepemimpinan dan komunikasi yang baik untuk mendalami pekerjaan ini.

Grinders (Penggiling)

Penggiling adalah orang-orang yang secara khusus mengoperasikan dan memastikan berbagai peralatan dalam proses manufaktur. Mereka yang menekuni profesi ini menanggung risiko besar terkait keselamatan nyawanya.

Teknisi Pesawat Terbang

Teknisi pesawat terbang, menurut survei Monster, tidak butuh gelar sarjana. Banyak teknisi ini hanya lulusan SMA, D3 atau magang dengan pengalaman empat tahun kerja. Poin penting pekerjaan ini adalah sesuai standar Komite Penerbangan Internasional (Federal Aviation Administration).

Manajer Teknisi

Selain teknisi, manajer teknisi mobil, truk atau alat-alat berat juga mendapat penghasilan besar. Seringkali, konsumen mensyaratkan gelar sarjana. Namun, hasil survei Monster menyebut, lebih banyak manajer teknisi tidak bergelar sarjana.

Lebih penting kemampuan dan pengetahuan sesuai industri tersebut daripada gelar.

Manajer Pembersih Kamar Mandi

Profesi ini secara mengejutkan menawarkan gaji besar. Manajer pembersih kamar mandi harus memiliki kemampuan lebih dalam pengorganisasian. Mereka biasanya pandai membuat perencanaan strategis sampai beberapa bulan ke depan.

Mereka juga harus mampu membangun tim kerja dan menyelesaikan masalah yang terjadi di dalamnya.

Source : Beritagar.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button
.