FeaturedNews

Pertamina Bawa Delegasi Luar Negeri ke Sungai Wain

Agenda Kunjungan RDMP

Oleh: Harry F. Darmawan/GoDiscover

JELANG kunjungan Refinery Development Master Plan (RDMP) Pertamina RU V Balikpapan pada 12 September nanti, Tim Coorporate Social Responsibility (CSR) Pertamina RU V menyambangi Desa Sungai Wain, pada Kamis (24/8) siang. Tujuannya, selain mengecek kesiapan objek yang akan dikunjungi puluhan delegasi dari berbagai negara itu, juga berkoordinasi dengan pihak pengelola Hutan Lindung Sungai Wain.

Rombongan yang dipimpin Kepala Divisi CSR Pertamina RU V Audy Arwinanda Nasution ini tiba di Sungai Wain sekira pukul 12.00 siang. Memasuki pendopo yang juga pusat aktivitas warga Desa Sungai Wain, rombongan menuju sebuah etalase yang berada di ujung pendopo. Etalase itu menampilkan berbagai souvenir asli buatan warga Sungai Wain, di mana pelatihannya merupakan bagian dari CSR Pertamina dan menunjuk Discover Borneo (DB) sebagai Pelaksana.

KHAS BALIKPAPAN: Salah satu rombongan Tim CSR Pertamina melihat langsung berbagai souvenir yang dihasilkan para pengrajin Sungai Wain.

Mulai gantungan kunci berbahan kayu, miniatur burung dari kayu limbah, wood printing bermotif khas Balikpapan, plakat kayu dan masih banyak lagi souvenir yang sudah dihasilkan kelompok pengrajin Sungai Wain ini yang ditampilkan.

Souvenir berbahan utama limbah kayu ini sengaja kami pilih. Selain alasan pemanfaatan limbah, manfaat dari sisi ekonominya juga ada, karena limbah kayu ini kami ambil dari kawasan Hutan Lindung Sungai Wain sendiri. Tidak beli,” sebut Ketua Kelompok Pengrajin Sungai Wain yang juga tokoh penggerak di kawasan itu, Agusdin.

Meski bisa dibilang “pemain baru”, souvenir yang dihasilkan di Sungai Wain tak kalah dengan yang sudah lebih dulu beredar di pasaran. Hal ini memantik minat Audy untuk memesan puluhan plakat berbahan ulin yang nantinya akan diberikan pada para delegasi yang hadir tanggal 12 September nanti. “Ulin ini kan khas Kaltim. Kayu terkuat di Kaltim,” sebut Audy di sela-sela obrolan dengan Agusdin.

TURUN TANGAN: Kepala Divisi CSR Pertamina Audy Arwinanda Nasution (kanan) saat melihat langsung proses pembuatan souvenir Sungai Wain.

Selain itu, rombongan juga diajak melihat langsung proses pembuatan souvenir. Para pengrajin tak sungkan menjelaskan detil-detil prosesnya. “Saat ini kami terkendala pada terbatasnya alat-alat. Kalau alatnya memadai, kami bisa menghasilkan produk dalam jumlah yang lebih banyak,” sebut salah satu pengrajin. [*]

Baca juga: Jajal Track Sedang, Tim Pertamina Jelajahi Hutan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Check Also
Close
Back to top button
.